Soal dan Jawaban Ujian Dalam Hidup Manusia Di Dunia

Ujian atau cobaan merupakan sebuah hal yang lumrah dan akan selalu menimpa seluruh umat manusia. Ujian atau cobaan tersebut ada yang menyenangkan dan ada yang tidak menyenangkan. Berikut ini ada beberapa contoh soal dan jawaban mengenai ujian dalam hidup manusia di dunia.

Sebutkan 15 Contoh Ujian Yang Menyenangkan!

  • Memiliki paras wajah yang tampan dan cantik.
  • Terlahir di keluarga yang kaya raya serba berkecukupan.
  • Bertubuh sehat, kuat, ideal, normal dan gesit.
  • Mempunyai pekerjaan yang enak dan penghasilan yang besar.
  • Memiliki keturunan yang baik-baik, normal, cerdas, sopan, soleh/soleha.
  • Memiliki kepandaian, kecerdasan, dan keterampilan yang diatas rata-rata.
  • Hidup di lingkungan yang aman, damai dan sejahtera.
  • Mudah mendapatkan berbagai informasi, ilmu pengetahuan dan pendidikan.
  • Mudah mendapatkan sandang, pangan dan papan yang layak.
  • Berada di dalam masyarakat yang beragama islam yang lurus.
  • Hidup sebagai orang yang dihormati dan dihargai orang lain.
  • Selalu ditunjang dengan berbagai teknologi canggih dan modern.
  • Hidup di dalam masyarakat sistem kasta dengan kasta tingkat tinggi.
  • Menjadi orang yang memiliki banyak budak dan pembantu yang banyak.
  • Berada di tempat yang kaya akan air bersih, flora dan fauna.

Sebutkan 15 Contoh Ujian Yang Tidak Menyenangkan!

  • Lahir di keluarga miskin yang serba kekurangan berbagai kebutuhan hidup.
  • Memiliki paras wajah yang buruk rupa dan tidak menarik.
  • Memiliki cacat tubuh atau penyakit serius yang sulit diobati.
  • Memiliki pekerjaan yang penuh derita dengan penghasilan yang kecil.
  • Punya keturunan yang berkelakuan buruk, cacat, bodoh, nakal, tidak sholeh/sholeha.
  • Tidak memiliki kepandaian yang keterampilan seperti orang pada umumnya.
  • Sangat sulit untuk mendapatkan sandang, pangan dan papan yang layak.
  • Hidup di lingkungan yang keras, kotor, banyak teror, perang dan pemimpin yang zalim.
  • Sulit mendapatkan informasi, ilmu pengetahuan dan pendidikan.
  • Berada di dalam masyrakat yang kafir atau muslim garis keras yang penuh kesesatan.
  • Lahir sebagai budak atau dipaks menjadi budak atau pelayan orang lain.
  • Terlahir sebagai orang berkasta rendah dalam lingkungan kasta-kastaan.
  • Berada ditempat yang gersang, kering, tandus dan serba sulit.
  • Hidup tanpa teknologi modern sehingga selalu bekerja secara tradisional.
  • Hidup sebagai orang yang dibully/diperundungkan bahkan difitnah orang lain.

Sebutkan 3 Macam Cobaan atau Ujian Yang Diturunkan Allah Kepada Manusia!

Ada banyak macam cobaan yang diturunkan Allah SWT kepada manusia, tiga di antaranya adalah penyakit, kelaparan dan ketakutan.  Cobaan ini adalah ujian Allah SWT untuk hamba-hambanya sebagaimana firman-Nya di dalam Surah Muhammad ayat 31.

Mengenai macam-macam cobaan, tentu sangat beragam. Namun ada beberapa cobaan yang disebutkan Allah SWT langsung di dalam Al-Quran seperti pada surah Al-Baqrah ayat 155 yang bunyinya adalah sebagai berikut:

“Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.”

Cobaan ini dialami semua manusia. Tak ada satu pun yang luput dari cobaan dan ujian Allah SWT. Cobaan ini juga bermacam-macam, bentuknya tak sekedar kesusahan atau kesempitan melainkan bisa juga berupa kesenangan dan kelapangan.

Cobaan dalam bentuk kebaikan ini disebutkan secara langsung oleh Allah SWT dalam surah Al-Anbiya ayat 35, sebagai berikut: “Kami akan menguji kamu dengan keburukan & kebaikan sebagai cobaan (yang sebenar-benarnya) dan hanya kepada Kamilah kamu dikembalikan.’

Satu pemikiran pada “Soal dan Jawaban Ujian Dalam Hidup Manusia Di Dunia”

Komentar ditutup.