tujuan melumasi mesin dengan oli

Tujuan Oli Melumasi Mesin? Tujuannya bukan hanya melumasi, melainkan banyak tujuan lainnya. Bagi banyak orang yang belum mengetahui apa fungsi dari pelumasan oli pada mesin, semua mesin yang di operasikan tentu harus menggunakan oli, dimmana oli adalah jantung bagi setiap engine yang terus memutar atau bekerja. Tujuan melumasi mesin dengan oli untuk memperkecil gaya gesek antara mesin pada kendaraan dan agar mesin menjadi licin / tidak mudah berkarat.

Seperti kita ketahui bersama bahwa mesin memerlukan pelumas dalam menjalankan fungsi operasinya. Bila tidak dilumasi dengan oli, maka mesin tersebut akan rusak.

Oli yang digunakan sebagai pelumas mesin mampu mencegah kerusakan yang terjadi akibat gesekan antar komponen mesin. Mesin bisa diibaratkan sepeti logam. Permukaannya tanpak halus jika dilihat dari kejauhan, tapi jika dilihat dari dekat, logam tersebut tampak sangat kasar lantaran pergesekan yang terjadi pada logam. Begitu pula yang terjadi pada mesin-mesin genset maupun mesin kapal dan mobil.

Selain itu, oli sebagai pelumas mesin mampu mendinginkan bagian mesin dimana di dalam mesin terjadi proses pembakaran dan pembakaran tersebut bisa membuat seluruh permukaan mesin menjadi panas. Tentu saja panas yang terdapat pada mesin ini harus dikurangi, salah satu caranya adalah dengan diberi pelumas oli. Jika permukaan mesin yang panas dibiarkan saja, hal ini mampu membuat mesin cepat aus dan rusak.

Tujuan utama oli mesin adalah untuk melumasi dan mendinginkan komponen di mesin mobil. Di antara pembakaran dan gesekan, mesin menghasilkan panas tinggi dan oli mesin membantu melindungi komponen yang bergerak dan mencegah panas berlebih. Mengingat betapa pentingnya oli mesin, penting untuk memahami cara kerjanya dan mengapa Anda tidak boleh mengabaikan kebocoran oli mesin atau lampu indikator check oil.

Related Posts